Penulis :
- Randa Anggarista
Editor :
- Randa Anggarista
Layout :
- Muh. Fatoni
Desain Cover :
- Muh. Fatoni
Dimensi dan Jumlah Halaman :
- 14 x 21 cm (196 hlm)
- Tahun terbit : 2020
ISBN :
- 978-623-317-089-5
Sebuah Jembatan dan Andang merupakan kumpulan cerita pendek yang berangkat dari kisah realitas sehari-hari. Beberapa cerpen dalam buku ini secara umum mengulas arus budaya yang mengalami marginalisasi. Cerpen Sebuah Jembatan dan Andang-Andang misalnya. Berangkat dari tokoh yang notabene lahir dan hidup dari tengah-tengah masyarakat Sasak, sekaligus lulusan sebuah perguruan tinggi ternama di Indonesia, ternyata harus tercerabut dalam sebuah arus birokrasi yang kacau. Iming-iming kuliah di sebuah kampus ternama dengan harapan agar mampu bekerja pada sebuah lembaga yang apik, namun ternyata tak sesuai dengan ekspektasi yang dimilikinya. Alasan nepotisme, semisal kedekatan gen, emosional, menjadi tembok bagi dirinya untuk diterima pada sebuah lembaga birokrasi yang bersangkutan. Alhasil, tak jarang karena ekspektasi yang begitu tinggi membuat karakter tokoh mendapat tekanan psikologis sehingga membuatnya frustasi, alih-alih mengambil jalan pintas.